Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Sangga Laelana Atlet Terjun Payung Jabar Optimis Raih Prestasi di PON 2016


tim terjun payung jabar

Sangga Laelana Atlet Terjun Payung Jabar Optimis Raih Prestasi di PON 2016 – Sangga Laelana merupakan salah satu atlet yang nantinya akan mewakili Jawa Barat dalam cabor (cabang olahrga) terjun payung PON XIX/2016 Jabar yang akan diselenggarakan di Bandara Nusawiru Cijulang Kab. Pangandaran.

Dikutip dari pon-peparnas2016jabar.go.id Sangga Lalena mengatakan "Masing-masing lima orang. Tiga atlet lainnya turun di kelas kanopi formation kerja sama antar parasut dan lima atlet dalam kelas formasi sky dive kerja sama di udara," ungkapnya, Jumat (2/9/2016).”

Masih dikutip dari pon-peparnas2016jabar.go.id. Dirinya optimistis bisa meraih prestasi karena tim terjun payung Jawa Barat memiliki atlet unggulan di masing-masing kelas, terutama dalam kelas akurasi dan kanopi putra putri. Dia menambahkan, kondisi angin di wilayah Pangandaran cukup kencang sehingga menjadi tangtangan tersendiri bagi para atlet terjun payung. "Cuacanya juga cukup panas. Kami masih terus menyesuaikan agar bisa beradaptasi," katanya.

Sangga Laelana merupakan salah satu atlet yang sempat melakukan aksi pendaratan di alun – alun Parigi atau tepatnya di depan kantor Bupati Pangandaran [ Baca :
Jelang PON Jabar XIX 2016 Atlet Terjun Payung Rutin Menggelat Latihan ]. Aksinya tersebut dilakukan untuk melakukan sosialisasi masyarkat tentang akan adanya penyelenggaran PON cabang olahraga terjun payung yang akan dilaksankan di Kab. Pangandaran pertengan September nanti.

Posting Komentar untuk "Sangga Laelana Atlet Terjun Payung Jabar Optimis Raih Prestasi di PON 2016"